Categories: Regional

Drainase Bermasalah Pemicu Banjir, Dewan PDIP Tangsel Geram Desak Pemkot Duduk Bareng Pengembang!


TintaOtentik.Co – Anggota Komisi lV DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Syamsul Haryanto, soroti masalah banjir saat turun hujan mengguyur wilayahnya. Drainase yang kurang optimal, menjadi salah satu pemicu terjadinya banjir.

Politisi PDI Perjuangan yang akrab disapa Atul ini menegaskan, pembangunan drainase oleh dinas terkait saat ini, dilakukan sepotong-sepotong dan tidak sepenuhnya rampung dikerjakan.

“Hari ini, Kota Tangsel jika terjadi hujan lebat, itu bisa dipastikan banjir. Drainase di perumahan itu kan kecil, jadi sudah ngak nampung debit air yang cukup besar,” ungkap Atul di Gedung DPRD Kota Tangsel, Senin (7/7/2025).

Menurutnya, dalam mengatasi persoalan banjir di wilayah perkotaan, pemerintah daerah harus duduk bareng dengan Pemprov Banten dan para pengembang yang ada di Kota Tangsel. Dia juga menyinggung soal sistem pembangunan drainase terpadu yang disebutnya berjalan kurang optimal.

“(Drainase terpadu-red) Jalan tidak itu, kan itu tak jalan. Buktinya hari ini, semua wilayah pasti kena genangan banjir, malah cenderung bertambah,” jelasnya.

Atul mencontohkan salah satu wilayah di Kecamatan Serpong, tepatnya kawasan Rawa Buntu. Di wilayah itu, jika terjadi hujan dengan intensitas sedang namun tetap saja jalan-jalannya terjadi banjir.

“Itu tadi, pemerintah daerah harus duduk bareng dengan pengembang-pengembang. Sekarang pembangunan di Tangsel semakin banyak. Mereka harus di rujuk, bagaimana drainasenya dan pembuangan airnya,” tandasnya.

Laporan: iwanpose

Irfan Kurniawan

Recent Posts

MBG Berjalan Normal, SPPG Tangsel: Kejadian SDN 3 Rawa Buntu, Makanan Pagi Dibagikan Murid Sore

TintaOtentik.Co - Program Makanan Bergizi Gratis di Tangerang Selatan berjalann dari bulan Januari 2025. Sampai…

10 hours ago

Efisiensi Distribusi, Pembuangan Sampah Tangsel ke Pandeglang Melalui Tol Rangkas Bitung

TintaOtentik.Co - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan Pemerintah Kabupaten Pandeglang resmi menandatangani kontrak kerja…

2 days ago

Tinjau Pengerjaan Jalan Griya Loka BSD, Pemkot Tangsel Pastikan Kualitas Bangunan

TintaOtentik.Co - Pemerintah Kota Tangsel melalui Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi(DSDABMBK)…

2 days ago

Tangsel Pilot Project Integrasi, Wamen BPN Klaim Masyarakat Bebas Pungli dan Calo

TintaOtentik.Co - Pilot Project Integrasi Nomor Identifikasi Bidang (NIB) dan Nomor Objek Pajak (NOP) sudah…

3 days ago

Sambangi DPRD Tangsel, Warga Witana Harja Pamulang Geram Lahan Fasos Fasum Dikuasai Oknum Liar!<br>

TintaOtentik.Co - Warga Witana Harja Pamulang bersama Kuasa Hukum melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan…

3 days ago

Ada 193 Kasus Kekerasan Anak dan Perempuan, UPTD PPA Tangsel: Pondok Aren Terbanyak

TintaOtentik.Co - Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Kota Tangerang Selatan…

3 days ago