TintaOtentik.Co – Persatuan Artis Penyanyi dan Pencipta lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) Dewan Pimpinan Cabang Tangerang Selatan (DPC Tangsel) menggelar acara buka puasa bersama di Cafe Lurus Kota Tangsel, Jumat (21 Maret 2025).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh puluhan pemusik yang tergabung dalam anggota PAPPRI Tangsel.
Dalam acara buka puasa bersama tersebut, para pemusik Tangsel bersilahturahmi dan berbincang terkait kemajuan dalam merumuskan kegiatan kedepannya.
Ketua PAPPRI DPC Tangsel, Mizz Fara Diba mengungkapkan kegiatan tersebut dalam rangka silahturahmi dan buka puasa bersama.
“Ya, Alhamdulillah acara ini bertujuan untuk silahturahmi dengan berbuka puasa bersama, karena penting kita untuk sering berkumpul di kesibukannya masing-masing para pemusik Tangsel,” kata Mizz, Jumat (21 Maret 2025).
Lanjut, dalam kegiatan tersebut Mizz juga menyampaikan rencana kegiatan kedepan untuk di Tangsel dengan menyatukan semua elemen pemusik yang ada.
“Selain silahturahmi, kita juga ngobrol untuk kegiatan kedepannya di Tangsel, dimana para pemusik di Tangsel akan berkolaborasi bersama dan semoga pemerintah Kota Tangsel bersinergi bersama,” ucapnya.
“Para pemusik di Tangsel ini juga mempunyai tujuan yang sama dalam membantu pertumbuhan Kota Tangsel di bidang seni,” jelasnya.
Lanjut, dirinya juga mengungkapkan bahwa dalam rangka menyambut Hari Musik Nasional DPC PAPPRI Tangsel menyelenggarakan lomba lagu religi dan festival band dalam meningkatkan kualitas dan semangat para pemusik Tangsel tingkat Kecamatan.
“DPC PAPPRI Tangsel juga sedang menggelar lomba lagu religi dan festival band tingkat kecamatan,” ungkanya.
“Dimana dalam perlombaan tersebut bertujuan menumbuhkan bibit-bibit pemusik dari setiap kecamatan di Tangsel untuk bisa bersaing dari pemusik dari luar Tangsel,” lanjutnya.
Dirinya juga mengungkapkan untuk lagu religi sudah berjalan dari awal bulan Ramadhan di media sosial khususnya TikTok hingga akhir akhir bulan,” pungkasnya.

Copyright @ 2024 Tintaotentik. All right reserved